Our Website

Social Share

Home » , , , , , , , , , , , » OLAHRAGA IDEAL SEBELUM BERMOTOR TRAIL

OLAHRAGA IDEAL SEBELUM BERMOTOR TRAIL


Mengendarai motor trail bukan hanya memerlukan keterampilan serta tunggangan yang ideal, tapi juga kesiapan dari pengendaranya. Olahraga yang rutin serta melakukan pemanasan dan perenganan sebelum menunggangi motor trail diperlukan untuk meningkatkan fleksibilitas tubuh.

Olahraga dan pemanasan jenis apa sih yang ideal? Menurut salah satu pebalap motor cross ternama, Jason Raines, T-Bar Push up adalah yang paling ideal dilakukan untuk melatih tubuh serta otot sebelum menunggangi motor trail.

Raines mengatakan bahwa T-Bar Push Up adalah hal rutin yang selalu dia lakukan dan merupakan peregangan serta pemanasan favorit pebapal yang telah berhasil meraih 6 gelar juara National Hare Scrambles Championship.“Saya biasa melakukan T-Bar Push Up untuk peregangan, pemanasan bahkan olahraga rutin” jelas Raines.

Cara melakukannya adalah ambil posisi push up biasa,. Kemudian angkat lengan kiri anda dan rentangkan ke atas sejauh mungkin. Usahakan agar lengan kiri Anda lurus dan sejajar dengan tubuh Anda. Tahan beberapa detik untuk mendapatkan keseimbangan tubuh Anda. setelah itu turunkan lengan kiri Anda, dan ganti angkat lengan kanan serta lakukan hal yang sama. Untuk menambah variasi Anda bisa melakukan push up diantara pergantian lengan tadi.

T-Bar Push up efektif sebagai pemanasan dan peregangan karena Anda bisa merasakan otot punggung, lengan serta bahu menjadi lebih fleksibel dan lentur setelah melakukan kegiatan ini. melakukan pemanasan dengan cara ini juga bisa memompa darah lebih cepat dan membuat sirkulasi menjadi lebih lancar.

Jika ingin melakukannya sebagai olahraga, angkat dumble berukuran ringan ketika mengangkat lengan Anda. Lakukan hal ini secara rutin, maka Anda akan merasakan adanya perbedaan pada kekuatan lengan atas Anda. Menunggangi motor trail memerlukan kekuatan pada lengan bagian atas, karena mengangkat dan melakukan manuver diatas motor trail seberat 100 kilogram tentu memerlukan fisik yang prima bukan? Jadi jangan malas untuk melakukan olahraga dan peregangan ya.

Untuk perlengkapan motor trail, kunjungi kami disini

Sumber: https://goo.gl/R9th9l

0 komentar:

Posting Komentar

Search